Cara Membuat Origami Bunga


Cara Membuat Origami Bunga - Hai hai jahitkreasi lovers dan origami lover. Yups kali ini jahitkreasi mau membagikan tutorial origami lagi. Ya karena jahitkreasi belakangan sedang menikmati macam-macam origami, jadi jahitkreasi bagikan untuk kalian juga. Hari ini jahitkreasi akan berbagi tutorial Cara Membuat Origami Bunga. Dilihat sekilas mirip bunga sakura ya, kalian boleh menganggapnya bunga sakura versi kedua juga bisa. Untuk langkah-langkah pembuatan Origami Bunga  ini langsung saja simak ulasan dibawah ini.

Bahan-Bahan Origami Bunga :
- Di sini saya membuat kertas origami dari HVS warna pink yang aku potong-potong jadi ukuran 3x3cm. Karena aku suka mini size ^^.

Langkah-Langkah Cara Membuat Origami Bunga : 
Cara Membuat Origami Bunga
Cara Membuat Origami Bunga

Cara Membuat Origami Bunga
Cara Membuat Origami Bunga
  1.  Siapkan kertas origami, ambil satu lembar.
  2. Lipat menyudut seperti pada gambar.
  3. Lipat bagian sudut kanan bawah ke sudut atas.
  4. Lakukan seperti langkah no 3
  5. Lipat setengah bagian keluar.
  6. Lakukan juga untuk sisi satunya.
  7. Buka lipatin yang dibuat pada langkah sebelumnya.
  8. Kemudian ujung yang lancip dilipat ke dalam.
  9. Hasilnya seperti pada gambar. Kemudian beri lem untuk salah satu sisinya dan rekatkan kedua sisi.
  10. Hasilnya seperti pada gambar. Bentuknya seperti contong es krim ^^. Satu bunga memerlukan 5 contong bunga ya. Atau bisa disebut 'kelopak' saja.
  11. Ambil satu kelopak kemudian tempeli dengan double tape sedikit saja.
  12. Ambil satu kelopak lagi dan tempelkan ke kelopak yang ada double tipnya tadi. Kemudian tempelkan double tape untuk kelopak yang ditempel tadi hingga 5 kelopak menempel menjadi satu.
  13. Hasilnya menjadi seperti pada gambar.
  14. Buat lebih banyak. Cantik kan?

Step by stepnya mudah sekali bukan. Bunganya kawai sekali kan? Origami Bunga nya bisa dikreasikan dengan tangkai dari kawat atau tangkai lidi. Kreasikan menurut selera. Tidak akan sulit jika mengikuti dengan benar dan juga pastikan untuk bersemangat dalam membuat origami bunga yang cantik ini. Apabila ada yang kurang jelas bisa tinggalkan komentar di bawah ini ya. Sampai jumpa di tutorial origami lainnya. Nantikan tutorial origami lainnya tetap dijahitkreasi.

Salam kreasi tiada batasnya ^^.



Subscribe to receive free email updates:

3 Responses to "Cara Membuat Origami Bunga"

  1. Postingannya berguna sekali, terima kasih.. Namun sayangnya ada beberapa bagian yg susah diikuti karena step by stepnya ada yg sedikit dilewati. Namun ujung2nya tetap jadi kok ^^

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. numpang promote ya min ^^
    Bosan tidak tahu mau mengerjakan apa pada saat santai, ayo segera uji keberuntungan kalian
    hanya di D*E*W*A*P*K
    dengan hanya minimal deposit 10.000 kalian bisa memenangkan uang jutaan rupiah
    dapatkan juga bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% :)

    BalasHapus